Terpujilah Engkau Ibu Bapak Guru
Namamu akan selalu hidup dalam sanubariku
Itulah sepenggal syair hymne guru yang bisa dinyanyikan pada saat tertentu untuk mengenang jasa para guru. OSIS SMP Buana tahun ini memperingati hari guru dengan memberikan “sedikit” kenangan kepada Bapak Ibu guru. Alhamdulillah, meskipun acaranya tidak terlalu mewah tapi kami OSIS SMP Buana ingin bisa memberikan sedikit hal yang spesial untuk Bapak Ibu guru. Dan kami sebagai OSIS mewakili segenap siswa-siswi SMP Buana mohon maaf yang sebesar-besarnya kepada seluruh Bapak Ibu guru atas tingkah laku, ucapan, dan semua kesalahan yang pernah kami perbuat. Semoga apa yang telah Bapak Ibu guru ajarkan kepada kami, menjadikan manfaat bagi kami khususnya, dan bagi negeri ini tentunya.
Seorang guru sangat berjasa dalam hidup kita, yang awalnya tidak mengerti menjadi mengerti. Ibu Bapak guru yang mengajari kita, membimbing kita, menasehati kita, menyayangi kita dan selalu mendoakan kita. Terimakasih Bapak Ibu guru. Yaa Allah,, muliakanlah dunia akhirat seluruh guru di negeri ini. Aamiin. (by OSIS)